Topikpopuler.com – Hana Hanifah, selebgram sekaligus aktris sinetron cantik, baru saja bertunangan dengan seorang pria bernama Rizka Ananda.
Wanita yang dikenal dengan image seksinya ini menggelar acara lamaran bersama keluarga besar dan calon suaminya.
Baca: Pamela Safitri: Penyanyi Seksi dan Sang Ratu Goyang Dribel
Momen bahagia ini dibagikan oleh akun Instagram @bovithalim.
GREBEK RUMAH BANG KUMIS , ADA CUPANG-CUPANGNYA!
Hana Hanifah Bagi Momen Bahagia Dilamar Sang Kekasih
Dalam video yang diunggah, Perempuan berusia 26 tahun itu tampil mempesona dalam balutan kebaya berwarna peach dan calon suaminya terlihat gagah dengan kemeja batik.
Baca: Cupi Cupita Unggah Foto Seksi Bikin Gafok; Neter: Gemoy Banget
Dalam video tersebut, Nanda, calon suami Hana , terlihat meminta izin dan restu kepada orang tua Hana untuk melangkah ke jenjang berikutnya.
“Dengan segala penuh keikhlasan, saya akan memberikan keamanan dan kenyamanan kepada anak mamah, saya mohon izin kepada mamah, untuk memberikan restu kepada saya,” ujar Rizka Ananda calon suami Hana.

Dengan raut wajah penuh bahagia dan gugup, Hana tampak bersanding di sisi Nanda dan menerima lamaran Nanda tersebut.
Tak hanya melamarnya menjadi calon pendamping hidup, Rizka Ananda alias Nanda tampak menyatakan cinta tulusnya kepada Hana Hanifah dan berjanji dihadapan seluruh keluarga besar akan selalu menyayangi dan membahagiakan Hana.
Baca: Maria Vania Bagi Pose Seksi saat di KorSel, Netter: Tatonya Keren
Momen Bahagia
Sontak mendengar hal tersebut, tanpa ragu Hana pun menjawab niat dan maksud Nanda dengan penuh kelembutan dan kasih sayang.
“Dihadapan keluarga kamu dan keluarga aku, aku berjanji aku akan tulus dan ikhlas menyayangi kamu aku akan selalu ada di sisi kamu dalam keadaan apapun,” sambungnya.
Rizka Ananda kemudian bertanya kepada Hana apakah dia bersedia dipinang olehnya. Tentunya, artis 26 tahun itu dengan senang hati menerima pinangan sang kekasih.

“Hana Hanifah Rasyidi, sayang….maukah kamu menikah denganku?” tanya Nanda kepada Hana Hanifah.
“Atas restu mamah dan ayah, aku…menerima lamaran kamu,” jawab Hana Hanifah